sdngunungsekar2.com – Gerakan Pramuka adalah organisasi pendidikan nonformal yang menyelenggarakan pendidikan kepanduan yang dilaksanakan di Indonesia. Kata Pramuka merupakan singkatan dari Praja Muda Karana, yang memiliki arti Orang Muda yang Suka Berkarya.
Kegiatan ektrakurikuler pramuka di UPTD SDN Gunung Sekar 2 Sampang ini diadakan setiap hari jum’at sore, semua kegiatan pramuka wajib ini dikemas begitu menarik supaya peserta didik merasa senang mengikuti kegiatan ini.
Dengan adanya ekstrakurikuler pramuka ini diharapkan siswa siswi SDN Gunung Sekar 2 untuk membentuk setiap Pramuka agar memiliki kepribadian yang beriman, bertakwa, berakhlak mulia, berjiwa patriotik, taat hukum, disiplin, menjungjung tinggi nilai-nilai luhur bangsa, dan memiliki berkecakapan hidup sebagai kader bangsa dalam menjaga dan membangun Negara Kesatuan Republic Indonesia, mengamalkan Pancasila, serta melestarikan lingkungan.